Halo mas bro, apa kabarnya? Semoga selalu sehat dan bahagia yah…
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tulisan sederhana berkaitan cara menghasilkan uang di internet utamanya cara mendapatkan dollar lewat google adsense youtube… apabila anda ingin aman dari banned masal youtube, maka 10 larangan youtube agar akun anda tetap aman harus dihindari bahkan dijauhi serta jangan sekali-kali melakukan untuk mencoba-coba mengakali pihak youtube, karena di dalam ketentuan dan kebijakan youtube semuanya sudah dijelaskan secara detail.
10 Larangan Youtube yang harus dihindari Agar akun youtube gak dibanned |
Sekedar info sesuai pengalaman saya dulu yang pernah dibanned oleh youtube padahal video yang diupload sudah ribuan dan semuanya adalah video orisinil… dan setelah ditelusuri, dalam beberapa video ada gambar dan musik yang melanggar secara masal.
Cara menghasilkan uang dengan youtube itu memang sangatlah mudah bin gampang tetapi jangan sampai anda sekali-kali menggampangkan, okey??! Anda harus tetap mematuhi kebijakan dan aturan yang sudah ditetapkan dalam sebuah pedoman komunias youtube. Maka dari itu, anda harus membaca pentingnya hal-hal mana yang dilarang dan hal-hal mana yang diperbolehkan.
Berikut ini adalah beberapa aturan penting yang akan membantu Anda sebagai seorang youtube supaya terhindar dari masalah. Harap baca dan perhatikan aturan ini dengan serius. Jangan pernah mencoba mencari celah atau mengakali sedikitpun ketentuan-ketentuan dan peraturan yang sudah dibuat oleh pihak youtube. Anda cukup mematuhi dan mempraktekan apa yang sudah menjadi aturan youtube.
#1 Jangan pernah melanggar Hak Cipta (visual, audio, gambar, konten)
Hormati hak cipta orang/ pihak lain. Anda hanya boleh mengupload video milik sendiri atau video orang lain yang izin penggunaannya Anda miliki. Artinya, jangan mengupload video yang bukan buatan Anda, atau menggunakan video dalam video dengan hak cipta orang lain, seperti audio musik, cuplikan program berhak cipta, atau video yang dibuat pengguna lain, tanpa memperoleh izin dari pihak pembuat/ pemilik video yang sebenarnya.
#2 Jangan membuat Video yang merugikan atau berbahaya bagi orang lain
Jangan upload video yang mendorong orang lain melakukan hal-hal yang mungkin bisa menyebabkan mereka terluka parah, terutama anak-anak. Video yang menunjukkan tindakan yang merugikan atau berbahaya mungkin akan dikenai pembatasan usia atau dibuang, tergantung pada tingkat keparahannya.
#3 Jangan membuat Video yang mengandung kebencian terhadap sesuatu apapun
Di youtube, anda punya kebebasan berekspresi dalam mengupload video yang anda bikin…. Namun, pihak youtube gak ndukung video yang isinya cuma tentang kekerasan kepada seseorang atau kelompok tertentu apalagi membawa-bawa masalah tentang ras, etnis, fisik cacat seseorang, mental seseorang, agama, disabilitas, jenis kelamin, usia, kebangsaan, status veteran, atau orientasi se*sual/identitas gender, atau tujuan lain yang dapat menimbulkan rasa kebencian terhadap sesuatu hal baik itu benda/ barang, produk, orang, kelompok, suku, Negara, bahkan masyarakat luas.
#4 Jangan membuat video berbau se*sual atau ketelanjangan (por**grafi)
YouTube bukanlah platform untuk pornografi atau video yang secara eksplisit bersifat se*sual. Jika video Anda mengandung video seperti ini, walaupun video tersebut tentang diri sendiri, jangan mengupload dan mempublikasikannya di situs YouTube. Selain itu, perhatikan bahwa pihak youtube bekerja sama dengan penegak hukum, dan pihak youtube akan melaporkan video yang berisi eksploitasi anak.
#5 Jangan membuat Video yang berbau Ancaman
Pihak youtube gak segan-segan akan menindak dengan tegas buat youtuber yang mengupload video seperti menindas, menguntit, mengancam, mengganggu, membuat tidak nyaman seseorang, melecehkan sesuatu hal, mengintimidasi, mengajak untuk berbuat kejahatan, melanggar privasi, mengungkapkan informasi pribadi orang lain, dan menghasut orang lain untuk melakukan tindak kekerasan atau melanggar ketentuan dan kebijakan google adsense terutama komunitas youtube di seluruh dunia.
Bagi youtuber, Siapa pun itu yang diketahui melakukan hal yang melanggar kebijakan youtube ini, kemungkinan akan dibanned oleh pihak YouTube selamanya. Iiiiiihhhhh…. Sereemmmmmm, hehehe….
#6 Jangan membuat Video tentang kekerasan atau vulgar
Anda gak boleh upload video kekerasan atau video yang berisi hal-hal menyeramkan, terutama yang dimaksudkan untuk memicu keterkejutan, mengundang sensasi, atau hal yang kurang sopan. Jika Anda upload video video yang mengandung kekerasan dalam konteks berita atau dokumenter, pertimbangkan untuk memberikan informasi yang memadai, sehingga orang lain memahami tujuan yang terkandung dalam video tersebut. Jangan sekali-kali mencoba untuk mendorong orang lain untuk melakukan tindakan kekerasan tertentu.
#7 Jangan Melakukan Teknik Spam
Semua orang pastinya membenci spam apalagi dilkakukan dengan cara pemaksaan kepada orang lain biar ngeklik atau membah serta meningkatkan view video dengan cara yang tidak sah yang dilakukan oleh sendiri.
#8 Jangan memberi deskripsi yang menyesatkan
Jangan membuat deskripsi, tag, judul, atau gambar mini yang menyesatkan demi meningkatkan jumlah penayangan video youtube anda.
#9 jangan pernah melakukan teknik scam (menipu)
Sangat gak dianjurkan upload sejumlah besar video yang gak tertarget atau gak diinginkan oleh orang lain dengan melakukan teknk menipu pada penjelasan dan pemberian judul serta tag, atau berulang-ulang, termasuk di antaranya komentar pada video anda sendiri dan pesan pribadi supya seolah-oleh mempunyai banyak komentar.
#10 jangan mengupload video yang memiliki visual dan audio yang memiliki hak cipta
Hal ini sesuai pada point nomor 1… apabila anda melanggar, maka video akan dihapus secara otomatis oleh pihak youtube… kalopun tidak dihapus, video tersebut tidak dapat menghasilkan uang dari youtube… dan parahnya lagi, tidak hanya tidak menghasilkan uang tetapi juga malah akun youtube anda bisa dibanned secara permanen jika dilakukan secara berulang-ulang.
Dalam hal audio atau musik, saran saya jika anda punya video orisinil…, pada saat selesai diupload mendingan tidak usah diberi music/ audio/ backsound/ musik dari youtube sendiri… walaupun yang dari youtube katanya gratis, tetapi itu biasanya hanya bertahan sebentar saja mas bro…
jadi gini, misalnya hari ini anda upload video tanpa music, terus anda kasih audio yang dari youtube nya langsung… nah, sesuai pengalaman saya, audio yang youtube itu bias jadi dalam kurun waktu 1-2 bulan atau mungkin lebih cepat akan dihak cipta sama yang punya… yang akhirnya video anda dianggap melanggar oleh youtube, padahal waktu anda upload musiknya gratis… nah loh, kan jadi melongo…
itulah sodara-sodara, artikel yang dapat saya share untuk hari ini yaitu tentang 10 larangan youtube agar akun anda tetap aman dan terkendali serta yang terpenting tetap menghasilkan pundi-pundi uang dollar dari google adsense youtube.
Ingat-ingat pesan saya, bermainlah dengan jujur karena rezeki kita juga biar berkah. Gak usah neko-neko belajar blackhat-blackhat –an atau cara yang tidak benar karena cara yang gak benar pastinya tidak akan bertahan lama… kenapa? Youtube itu setiap harinya semakin cerdas dan selalu update algoritmanya.
Demikian semoga bermanfaat. Akhirul kata, semoga kita semua dapat menikmati pundi-pundi dollar dari google adsense baik lewat youtube maupun lewat blog sampai 5 digit yah… 5 digit sih berapa? Katakanlah 5 digit itu misalnya $10.000, maka tinggal dikalikan saja 10.000x13.500 = 135.000.000… sungguh wow! Semoga saja, rezeki Allah itu luas, tinggal kita minta dan mendekatkan diri… aamii. Sekian, Salam blogger!
28 Komentar untuk "10 Larangan Youtube yang harus dihindari Agar akun youtube gak dibanned"
Terima kasih sekali,artikel ini sangat membantu!
makasih banyak, sangat bermanfaat
sama2 :)
Gan mau tanya... boleh gk si kalo kita share atau bagikan video youtube kita sendiri ke akun facebook kita sendiri?
boleh. tapi jangan spam (terlalu banyak/ berlebihan). dijadwal, misalnya 1 minggu share sekali saja. dan kalo bisa jangan di beranda pribadi, tetapi alangkah lebih baiknya buat fanspage, share disitu.
sama2 gan, semoga apa2 yang saya share di blog sederhana ini bermanfaat...
Asssalamu alaikum wr wb. Langsung saja..say ingin bertanya. Klo misalkan kita upload video org lain dari youtube' terus pihak youtube tdk ada pemberitahuan dri youtube klo melanggar hak cipta atau tdk adal klaim dri youtube. Apakah tetap dpt sanksi kh mas...
Terimakasih gan infonya sangat bermanfaat, video yang saya upload hampir 90% dari 300an coment berkomentar negatif, mungkin saya harus siap siap dan berlapang dada jika di band youtube lagi... Tapi semoga juga aman, karena video yang saya upload adalah video original karya sendiri,,, tentang listrik gratis yang hanya trik dengan lampu emergency
itu ujian mba, hehe
semoga saja aman yah, gak kena badai suspend
Gan mau tanya kalau saya membuat video di youtube mengenai promosi jualan saya lalu saya buatkan semacam aplikasi lalu didalam aplikasi itu ada video jualan saya saya upload di playstore saya mendapatkan penghasilan karena ditonton oleh banyak orang dari yang medownload atau produk jualan saya laku banyak kira kira dari pihak youtube nya akan menganggap sebagai pelanggaran tidak karena mengupload video di youtube dimasukkan ke aplikasi sebagai tujuan komersialisai terima kasih gan
Lalu gan kalau untuk kepentingan komersialisai tersebut apakah harus izin kepihak youtubenya langsung ? terima kasih
gak masalah gan, malah bagus itu... sekali dayung 2, 3 pulau terlampaui. videonya dapat uang dari google adsense, produknya bisa tambah laris
ooo kalau kita sering share video ke grub fb atau yang lainnya di anggap spam ya?
Klu yg upload video acra musik seperi D'academy asia,indonesia idol,dahsyat,dll, zakir naik,debat islam,itu dpt jutaan view..kyk muslim chanel,itu dpt uang gk ya ms,k cpt bgt ramene,,k tdk dibanned, ,,apa dpt uang jg ms,mohon bantuannya mas boss.suwun
betul mas, dianggap spam klo share terlalu banyak/ berlebihan secara tidak tertarget.. jika mau share di fb, kalo saya lbh baik di fanspage jadi targetnya jelas yaitu orang2 yg benar2 menyukai video kita sesuai hobinya
ada yg bisa ada yg tidak tergantung video sumber aslinya. karena ada video chanel lain yg tdk boleh sembarangan kita upload ulang. yg jelas, klo kita upload video milik channel lain (istilahnya reupload) itu ketar - ketir, karena tidak ada jaminan akan tahan lama. jg hrs berjuang lbh ekstra biar bs lolos copyright, editingnya jg kudu pro
Numpang tanya mas . .kalau kita misal download film lewat browser . .trus kita upload ke youtube . . .itu gimana hukumnya ya . .mohon pencerahannya ��
Bolehkah meletakkan movie di youtube
kalo hukumnya ya gak boleh mas, karena kita gak punya hak cipta
kalo sesuai peraturan dan kebijakan youtube sih gak boleh, hehe... coba aja bikin video original aja mas
Itu maksudnyabyg 5 digit, viewersnya atau apanya?
Itu 5 digit viewnya apa gimna? Tolong jelasin lagi bang, klo misal viewnya 23.000 jadi brapa uang yg di terima?
Selamat malam bos,,,saya mao tanya kalau kita mempunyai banyak akun youtobe,,,apakah saya melanggar ketentuan outline,,tolong dijawab trimakasih banyak
Bagaimana jika judul di copy paste ke dlm deskripsi dan tag, agar logic algoritma synron, apa itu termasuk spam kah oleh engine algoritma youtube?
Keren bg pendi... By the way aku kalau ga salah dah subs chanel abg. .cuma abg belum subs balik kayaknya.. He he he. ..masih pemula bg perlu banyak belajar...
Gan Saya Mau Nanya, Kalo Memasukan Potongan Audio/video orang lain kedalam video youtube kita itu termasuk pelanggaran hak cipta bukan ?
Blognya bgus,sngat membantu😊.
Mau tanya donk bang,diyoutobe banyak video tiktok,yg beberapa video dijadikan satu smpe durasinya kira2 5 menit.,subscribernya udh ratusan ribu??.sudah ada iklannya juga??apa itu ga ngelanggar??ko ga kena baned ya??.mhon pencerahan.
Sangat bermanfaat Om,
pertanyaan sy sama...
Kalo Memasukan Potongan Audio/video orang lain kedalam video youtube kita itu termasuk pelanggaran hak cipta bukan ?
Trimakasih atas jwabannya
Silakan tinggalkan komentar atau pesan!
- Dilarang meninggalkan link pada kolom komentar (kecuali diperlukan).
- Dimohon untuk tidak melakukan spam
- Berkomentarlah secara etis
- Mohon maaf apabila kami tidak sempat membalas komentar Anda
- Terimakasih atas komentar Anda yang relevan